Mau sewa sofa tapi bingung dengan modelnya? Kamu bisa simak rekomendasi sofa minimalis di bawah ini untuk dijadikan referensi.
Sofa adalah salah satu furniture yang biasanya dipakai dalam beberapa acara. Bahkan, furniture ini juga bisa digunakan sebagai furniture di kafe atau restoran untuk menunjang bisnis.
Di pasaran, ada banyak jenis sofa yang dijual berdasarkan model, ukuran dan warnanya. Untuk kamu yang ingin menyewa sofa tapi bingung sofa seperti apa yang cocok, bisa simak ulasan berikut.
10 Rekomendasi Sofa Minimalis
Sofa minimalis adalah salah satu jenis sofa yang cocok untuk konsep ruangan minimalis atau sederhana.
Biasanya, furniture minimalis ini tidak terlalu mencolok, tapi masih memberi unsur dekoratif pada ruangan.
Untuk kamu yang sedang bingung ingin menyewa sofa tapi tidak tahu model seperti apa yang cocok bisa cek beberapa produknya di bawah ini:
1. In the box sofabed super single
Sedang cari sofa dengan budget Rp1,4 jutaan? Kamu bisa memilih produk ini sebagai pilihan.
Tak cuma bisa dijadikan sofa, furnitur ini juga bisa dijadikan tempat tidur yang nyaman. Untuk ketebalannya sendiri sampai 24 cm, sofa juga super empuk dan nyaman.
Tak hanya memberi kenyamanan, desain sofa ini juuga unik dan hemat tempat. Apalagi bagi kamu yang punya ruangan kecil, kamu bisa pakai sofa jenis ini.
2. Home center Indonesia Selma gwinston
Masih dengan sofa seharga Rp1 jutaan, untuk produk ini dibanderol sekitar Rp1,9 jutaan saja.
Furnitur ini sangat cocok diletakkan di ruangan yang lebih minimalis dengan hanya sedikit furnitur saja.
Apalagi bagi kamu yang tinggal di indekos dengan space kecil, kamu bisa meminimalkan tempat dengan memilih produk ini.
Tidak hanya bisa dijadikan tempat duduk, sofa juga bisa diubah jadi tempat tidur. Bagian sandarannya bisa diatur, dan rangka sofanya pun kokoh.
3. Livien furnitur dave sofa
Berbeda dari jenis sebelumnya, untuk produk sofa ini dibanderol sekitar Rp4.4 jutaan. Furnitur ini sudah dilengkapi dengan stool untuk menghias bagian sudut ruang tamu.
Posisi sofa dan stool juga bisa diubah agar bisa menyegarkan tampilan ruangan. Stool pada sofa bisa digunakan untuk kaki, sehingga waktu bersantai pun akan semakin terasa nyaman.
4. Pro design nala sofa
Untuk harga sofa ini dibanderol sekitar Rp2,8 jutaan. Untuk tampilannya sendiri berbeda dengan sofa minimalis lainnya, karena warna sofa ini menarik.Rental Sofa Minimalis? Ini Tips Memilih yang Tepat
Bagi kamu yang sedang mencari furnitur yang tidak mudah kotor bisa menggunakan sofa ini. Pilihan warnanya pun bervariasi, mulai dari warna orange, grey brown, black, dan juga blue denim.
Kamu bisa menyesuaikan warna sofa dengan seleramu. Meski warnanya bervariasi, desainnya tetap cocok untuk interior minimalis, jadi tidak akan bertabrakan dengan furnitur lain.
5. Dekoruma heim studio
Nah, untuk produk sofa ini dibanderol sekitar Rp3,4 jutaan. Kamu bisa menggunakan sofa ini untuk berkumpul bersama keluarga agar terasa lebih nyaman.
Furnitur ini memiliki cup holder di bagian tengahnya. Bagian sandaran sofa juga bisa diatur kemiringannya sesuai kebutuhan.
Karena tidak punya sandaran lengan, furnitur ini bisa diduduki oleh lebih banyak orang meski kapasitasnya hanya dua seater.
6. Bigwood furnitur mono series
Jika budgetmu untuk membeli sofa hanya Rp1,9 jutaan, kamu bisa memilih produk sofa ini.
Desain modularnya memudahkan kamu untuk mendesain sofa sesuai selera. Mulai dari menambah, mengubah atau pun mengurangi desain.
Busa sofa pun sudah antijamur dan juga antibakteri, dan bagian kaki sofanya terbuat dari kayu mahoni solid, jadi kokoh untuk menopang bobot pengguna.
Sofa jenis ini cocok sekali bagi kamu yang suka menghias rumah dengan furnitur yang unik.
Apalagi desain modularnya bisa kamu susun dengan bentuk berbeda sesuka hatimu. Jadi, kamu pun tidak akan merasa bosan dengan desain sofa yang itu-itu saja.
Kamu juga bisa menambah panjang sofa sesuai kebutuhan, dan furnitur ini cocok sekali dijadikan untuk penambah dekorasi ruangan.
7. Dekoruma yuuto sofa Scandinavian
Bila kamu suka dengan gaya Scandinavian, kamu bisa memilih produk yang dibanderol seharga Rp4,9 juta ini.
Style japandi kekiniannya bisa menghias ruangan menjadi lebih cantik, dan warna netralnya cocok untuk segala jenis interior ruangan.
Karena mengusung tema japandi atau Japanese Scandinavian, desain furnitur ini cantik untuk ditempatkan di ruangan.
Bahkan, warna abu-abu netralnya juga masuk dengan beragam jenis warna furnitur yang ada.
8. Dekoruma heim studio hiroi
Harga sofa ini dibanderol sekitar Rp5,4 jutaan. Hal yang membedakan sofa ini dengan lainnya adalah ada tempat penyimpanan di bagian bawah dudukannya.
Jadi, kamu bisa menaruh beragam barang tanpa membuat ruangan jadi berantakan. Selain itu, sofa ini juga nyaman diduduki.
9. IKEA hemlingby
Sofa minimalis selanjutnya berasal dari brand IKEA yang dibanderol sekitar Rp2,9 jutaan. Furnitur ini mudah dibersihkan bahkan bila kamu hanya menggunakan kain basah saja.
Warna sofa juga tidak mudah pudar, karena produk ini terbuat dari bahan polyester. Bagian sandaran sofa sedikit melengkung sehingga membuat dudukmu semakin rileks.http://www.rizkynadiateknik.com
10. IKEA ektrop
Terakhir sofa seharga Rp5 jutaan dari IKEA. Produk ini cocok sekali bagi kamu yang memiliki keluhan sakit pinggang atau punggung.
Karena, pada sofa ini terdapat bantalan kursi yang tebal sehingga membuat dudukmu semakin nyaman.
Tak hanya itu saja, sarung sofa juga bisa diubah karena kamu bisa membelinya secara terpisah.
Itulah beberapa produk rekomendasi sofa minimalis yang bisa kamu jadikan referensi sebelum menyewanya. Kamu bisa sewa sofa di RNT Production dengan harga terjangkau, hubungi nomor 082113034008.











